Multifunction Scarf

Hook: Ergonomic Clover 4.0mm
Yarn: 200gr cord
Size: 27 x 120 cm

Special request from someone. Alhamdulillah ternyata masih bisa juga menyelesaikan project sebelum menutup tahun 2011. Bisa dipake untuk neckwarmer atau hoodie, terserah deh mau dipake utk apa ;). Semoga berkenan di hati ya mbk, ditunggu orderan berikutnya ;). Thx neng cantik dah mau jadi modelnya ;)

Red Grey Cap

Yarn: Lokal & China
Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Size: 48 cm (diamter)

Project yang terselesaikan sebelum menutup tahun 2011, hasil weekend kemarin.

Modifikasi benang lokal dan benang Cina. Semoga menginspirasi

Salam kreatif

Crochet Kaligrafi


Yarn: KTB
Hook: Ergonomic Clover 2.5mm

Special dibuat untuk Pak Danu yang telah berbaik hati mempromosikan rajutanku. Dikerjakan selama +/- 1 minggu.

Semoga berkenan di hati.

Grey Pinewheel Cap


Diameter: 44cm
Hook: Ergonomic Clover 4.0mm
Yarn: Wol import (lupa namanya)

Sempat bongkar pasang beberapa kali di 10 baris terakhir karena ukurannya tidak sesuai. Alhamdulillah selesai juga. Semoga berkenan di hati yang request. Aamiin

Vanilla Pandan With Flowery


Baby Blanket

Hook: Ergonomic Clover 4.0mm
Yarns: Ambers (Soft Green: 250gr; Broken White: 150 gram)
Size: 109 x 109 cm
Lama pengerjaan: 1 jam = 5 baris

Special request from someone special. Sebuah selimut bayi dengan benang yang sangat lembut dan ringan. Semoga berkenan di hati.

Angels, Cat & Snails Bookmark


Hook: Ergonomic Clover 2.5mm

Ngerjain angels bookmark sambil nonton serunya pertandingan antara TIMNAS melawan Thailand. Alhamdulillah nggak pake bongkar pasang ;)

Kalau yang ini niatnya bikin kucing, tapi tak berkumis :D

Yang ini niatnya bikin Keong Siput tapi entah lebih mirip apa hasilnya :)

Bookmark Ice Cream


Hook: Ergonomoic Clover 2.5mm

Setelah kemarin belajar bikin cup cakes, sekarang belajar bikin ice cream. Ngerjainnya sambil dengerin lagu Just Dance yang dinyanyiin sama Gamaliel, Audrey & Cantika secara live di acara The Hits TransTV.

Nah ini dia hasilnya. Silahkan ambil bagi yang ingin menikmati, tapi jangan dimakan ya :D

Belajar Bikin Cup Cakes


Hook: Ergonomic Clover 2.5 dan 4.0 mm

Eksperimen bikin Cup Cakes, sayangnya bukan yang bisa dinikmati rasanya. Tapi cuma bisa dinikmati keindahannya. Tidak seperti hasil racikan para Junior Master Chef yang bisa dinikmati rasanya :)

Tapi biisa digunakan untuk pembatas buku, pembatas mushaf/Al Qur'an, atau juga sebagai pembatas Kitab Suci.

Selamat menikmati ;)

Coverse Hitam Putih


Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Size: 11.5 cm

Special request dari seorang yanda untuk buah hati tercinta. Semoga berkenan di hati.

Burung Hantu


Hook: Ergonomic Clover 2.5mm

Hasil trial and error, mulai dari badannya, sayapnya, kepalanya, kakinya sampai matanya.

Alhamdulillah jadi juga ;)




Crochet Ornaments


Hook: Ergonomic Clover 2.3mm
Yarn: Nylon, Viscos, KTB

Bonayu RaPiCo (Boneka Ayu Merah Pink Coklat)
Minidresses

Bookmark Apel

White Blue Converse


Size: 10cm
Hook: Ergonomic Clover

Special request dari seseorang untuk orang yang spesial. Semoga berkenan di hati.

Boneka Ayu (BonAyu) Pink & Ungu

Udah lama banget pengen bikin seperti ini, tapi baru sekarang kesampean bikin. Kalau dari polanya sih nggak tau apa namanya. Soalnya nggak ngerti bahasanya euy. Yang kupahami hanya bahasa rajutannya saja. Nggak masalah kan kalau kuberi nama Boneka Ayu (BonAyu). Biar terdengar lebih Indonesia.

Pengennya sih bisa bikin sesuai pakaian tradisional yang ada di negeri ini. Tapi kok belum bisa bikin polanya. Kalau ada yang mau ngajarin, yuuuuuk monggo dengan senang hati.

Bluepink & Greypink Cap



Hook: Ergonomic Clover 2.3mm
Yarn: KTB
Lingkar kepala: +/-44cm (GreyPink), +/-45cm (BluePink)


Special request dari seorang Yanda untuk buah hati tersayang. Semoga berkenan di hati.

Crochet Ornament

Yarn: Sweetpea, KTB, Poly, Nylon, Katun Mix, Viscose
Hook: Ergonomic Clover 2.3mm

Special request dari seseorang untuk membuat beberapa model ornament. Dikerjain setelah pulang kerja, ba'da sholat Maghrib sampai max jam 21.30. Ini sesi pertama, karena dedline nya sampai akhir Oktober. Insya Allah menyusul project-project lainnya.

Angsa Biru

Beautiful Butterfly

Bird Ornament

Boot Ornament

Purple Butterfly

Father & Son Intarsia Cap


Intarsia Cap

Hook: Ergonomic Clover

Special request dari seorang bunda untuk buah hati dan jantung hatinya. Semoga berkenan di hati

Strawberry Vanilla Booties


Size: 11cm
Hook: Ergonomic

Special request dari Pak Danu W Widjaja. Request yang pertama logo converse nya pake flanel. Yang ini aku buat pure rajutan. Hasil beberapa kali trial and error. Alhamdulillah selesai juga. Maaf ya pak kelamaan selesainya. Semoga berkenan di hati.

Kikhosi & Matryoshka Bookmark


Dapat tantangan dari mbk Truly Rudiono untuk bikin bookmark. Langsung deh cari ide, nyoba bikin mulai dari kupu-kupu yang sederhana, apel, jeruk, ikan, mini dress dan Kikhosi serta Matryoshka.

Niatnya sih mau mengganti bajunya Matryoshka dengan motif tradisional. Makanya yang Kokeshi sengaja dicari warna benang yang mirip dengan kain batik. Niatnya setelah bikin Kokeshi dan Matryoshka mau bikin bonayu alias boneka ayu dengan menggunakan kain-kain tradisional Indonesia.

Tapi pas lihat hasilnya, harus belajar menghias wajah boneka nih. Masih kurang gimana gitu hasilnya.

Hmmmmm ada yang mau berbagi ilmu untuk menghias wajah boneka? Yuuuuk ditunggu dengan senang hati.

Make Over Shoes Part 2


Cappucino Shoes

Size: 39-40
Yarn: KTB
Hook: Ergonomic Clover 4.5mm

Selama ini bikin slipper hanya untuk digunakan di dalam ruangan. Nah kemarin tersalurkan juga ide di kepala untuk membuat sepatu rajutan yang bisa dipakai di outdoor. Dengan memanfaatkan sol sepatu yang sudah tidak dipakai lagi dilapisi karet sendal jepit.

Taraaaaaaa jadi deh sepatu rajut untuk outdoor. Semoga bisa menginspirasi teman-teman semua.

Ayo ekspresikan idemu.

Bookmark Tantangan


Dapat tantangan dari mbk Truly Rudiono untuk membuat bookmark. Katanya beliau sempat membeli beberapa bookmark ketika FRI kemarin.

Hmmmmmm... bikin bentuk apa ya? Pikirku sambil berselancar di dunia tanpa batas. Setiap dapat bentuk yang unik dan menarik untuk kubuat langsung aku save, print dan dicoba.

Pemanasan pertama bikin Butterfly Bookmark, niatnya mau bikin bintang untuk hiasan BlueGrey Cap, lah kok malah jadi kupu-kupu? Ya sudah dilanjut aja bikin bookmark. Pemanasan berikutnya bikin apel dan jeruk, ikan 1 mata dan mini dress.

Ssssssttttt... masih ada beberapa bentuk yang ingin dibuat, tapi waktunya yang tidak memungkinkan jadi harus pinter-pinter melawan kantuk usai pulang kerja.

Sepatu Make Over


Kemarin nemenin mbk Iffon beli sepatu, eh malah aku yang naksir satu sepatu dengan bentuk yang menarik buatku. Tapi kok sayang ada sesuatu yang mengurungkan niatku untuk memilikinya. Warna merah, kuning, dan biru sebagai asesoris di sepatu itu kok bikin keindahan sepatu itu hilang ya??

Kata mbk Iffon: "warna merah, kuning dan birunya bisa dihilangin kok. Ganti aja sama asesoris dari rajutan."

"Hmmmmm... ide brilian." pikirku. (Langsung ngubek-ngubek ide yang numpuk di otak!)

Sempat kami bahas juga cara memasangnya, di lem atau di jahit. Dan aku memilih untuk menjahitnya agar lebih kuat.

Sepanjang perjalanan dari kantor ke rumah, aku memikirkan asesoris dan benang apa yang akan kupasang.

Sampai rumah, usai sholat maghrib dan makan langsung deh beraksi. Nyari warna benang yang senada dengan sepatu, butuh waktu 2 jam untuk cari ide sampai jahit ke sepatu.

Taraaaaaa... warna merah, kuning dan biru berubah jadi bunga rajutan kecil. What do you think? More interesting the before. Aku yakin, dengan model sepatu pertama pasti ada beberapa orang yang memiliki. Tapi dengan model sepatu yang kedua, hmmmm kayaknya cuma aku aja deh yang punya :D

Selamat berkreasi teman-teman ;)

Prince Salman Cap


Yarn: KTB Navy Blue & Grey
Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Size: 3 - 8 months

Special request dari Ummu Salman, minta dibuatkan cap warna Navy Blue dan Grey dengan huruf S.

Semoga berkenan di hati.

Blue Grey With Star


Yarn: Baby Blue Sweetpea, Grey KTB
Hook: Ergonomic Clover 2.5mm

Special request dari seorang bunda untuk ananda tersayang. Semoga berkenan di hati.

PinkyBlue Hexagon Slippers


Size: 36/37
Yarn: cotton (sole) + KTB (body)
Hook: Ergonomic Clover 4.0 mm

Slippers ini dibuat dengan bermain dan berkreasi dengan warna. Sengaja pilih warna yang tidak senada karena terinspirasi dengan baju-baju yang dipakai boneka barbie.

Cinderella Baby Dress


Yarn: Baby Yarn
Hook: Ergonomic Clover 2,5mm (top), Ergonomic Clover 4.0mm (bottom)
Size: 8 - 16 month

Special request from someone. Nggak pake deadline selesai jadi lama deh. Semoga berkenan di hati ya.

BlackRed Hexagon Slippers


Yarn: Catlea (sole), Katun lokal (body)
Size: 37
Hook: Ergonomic Clover 4.0mm

Hasil bercengkrama sebelum memulai aktivitas rutin. Special request from someone, semoga berkenan di hati.emulai aktivitas rutin.

Sepatu Tantangan ke-2


Blue Converse New Baby Born

Sepatu ini adalah tantangan ke-2 dari Pak Danu W Widjaja yang request dibuatkan new born baby booties dengan logo Converse. Sudah dicoba bikin logo dg dirajut tapi hasilnya kok kurang sreg. Biasanya aku meminta bantuan sama tukang bordir, tapi kayaknya masih pada mudik. Jadilah aku minta bantuan sama Tris Handayani untuk dibuatkan logo Converse dari Flanel. Sepatunya sendiri udah selesai dari tgl 29.08.11 tapi berhubung flanelnya baru serah terima kemaren, jadi finishingnya baru semalam.

Buat perusahaan Converse maaf ya logonya di copas, tapi gak ada maksud apa-apa kok, saya hanya berusaha memenuhi keinginan pemesan saja.

Untuk pak Danu, maaf ya pak kelamaan selesainya. Semoga berkenan di hati ;)

Project Pembakar semangat


Converse New Baby Born Shoes

Sudah beberapa lama tidak berkreasi, dan ini adalah pembakar semangat untuk berkreasi. Dapat tantangan dari seorang teman untuk membuat sepatu converse untuk bayi yang mau lahir. Warna project ini pas banget momentnya dengan hari kemerdekaan. Semoga berkenan di hati


Leaf Top Knitting Hat


Alhamdulillah berhasil juga bermain dengan 2 benang walaupun harus bekerja extra karena pakai bambu needle. Pfiuuuuuuh.... Senangnya, akhirnya bisa juga bikin topi model gini.

Thanx to ibu guruku yang baik hati dan tidak sombong. Semoga senantiasa berlimpah berkah, rahmat dan ridhoNya. amin

Yarn: bulky (bottom) + redheart (top)
BambooNeedle: 4mm

My Diamond Tunic


Yarn: Magic Viscose (bottom) + Athena (Top)
Hook: Ergonomic clover 2.5mm

Alhamdulillah akhirnya selesai juga tunic pertama yang kubuat untuk sendiri. Dikerjakan sejak 2009 niatnya buat dipaket Idul Fitri xixixixi niat. Karena dipending dengan banyaknya project lain. Akhirnya selesai juga.

Pfiuuuuuuuh... Cuma liat motif diamond-nya aja, ngukurnya ala kadarnya. Jadi jangan heran kalo hasilnya rada aneh. Maklum nggak ada basic jahit menjahit dan bikin pola.

My First Knit Project - New Born Baby Hat


Setelah sekian lama penasaran sama knit, akhirnya berhasil juga berselingkuh. Sempat trial and error sebanyak 4 kali. Semoga hasilnya nggak malu-maluin. Biar knit tetap aja finishing dan asesorisnya crochet. Pfiuuuuuuuuuuh.... akhirnya bisa juga menaklukkan circular needle dan DPN. Yipiiiiiiiiiiiie........

Hook: circular needle, DPN 5, ergonomic clover
Size: New baby born - 3 months

Avocado Kimono Baby


Yarn: Athena
Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Size: New born - 6 months

Special present for Hana Aish Salma. Semoga berkenan di hati bundanya.

Avocado Kimono Baby


Yarn: Athena
Hook: Ergonomic Clover 2.5mm
Size: New born - 6 months

Special present for Hana Aish Salma. Semoga berkenan di hati bundanya.

Red Cherry Hexagon Boots


Hook: G 4.0 mm
Yarn: Sole (catlea), Body (KTB)
Size: 41

Spesial request dari seseorang untuk dibawa pergi jauh ke negeri lain. Berharap aku segera menyusul jalan-jalan ke negeri sebrang. Semoga berkenan di hati dan ditunggu order berikutnya. :D

Tiramissu Oxford Slippers


Hook: Ergonomic Clover G 4.0 mm
Yarn: Catlea (sole), KTB (body)
Size : 40

Special request dari seseorang, ternyata mau dibawa ke Jerman. Berharap Linda bisa segera nyusul pergi ke jerman. Semoga berkenan di hati ya mbak. Yang sepasang insya Allah segera menyusul.

Strawberry Vanilla Hexagon Boots


Hook: Ergonomic Clovers G 4.0mm
Yarn: Catlea (sole), Katun (body)
Size : 38

Bikin bareng sama yang lagi kursus slippers, selesainya juga bareng. Saatnya meng-eksplor model slippers yang lainnya :)

Cappucino Oxford Slippers


Hook: Ergonomic Clover G 4.0mm
Yarn: Catlea (alas), KTB (bagian atas)
Size: 43

Special request for someone. Semoga berkenan di hati. Benar-benar fresh from the oven karena baru selesai jam 07.00 WIB Rabu (200411). Pfiuuuuuuuh...